Thursday, August 25, 2011

Dongeng Minggu


Hari minggu kemarin bersama dengan sendal jepit janjian dengan Rida untuk datang keacara Dongeng Minggu yang diadakan oleh Gramedia.
Sebenarnya sih udah sering banget diajakin, tapi baru kmarin bisa itu juga karena ada tiga teman MP yang janjian ketemu disana..

Biasanya para "kakak" yang mendongeng untuk adik-adik, tetapi minggu kemarin adalah perlombaan dongeng anak-anak. Anak-anak yang mendongeng dengan segala kemampuan mereka Lucu-lucu ngelihatnya..Ada yang berusia 3.5 th, pas dipanggung dia baru ngomong judulnya lalu terdiam..
Akhirnya dengan susah payah, setelah berbicara satu kalimat berhenti, satu kalimat berhenti, Kak Domi turut membantu Satu kalimat sang anak... sepuluh kalimat sang maskot....begitu terus hingga akhirnya selesai cerita kolaborasi itu.

Ada juga yang membawakan cerita dengan alat peraganya berupa Boneka karena terlalu banyak boneka... anak tersebut bingung Boneka mana yang harus diplih untuk tokoh selanjutnya, Tapi dari bernagai macam gaya bercerita anak-anak itu ada hal yang bisa kulihat disini.

Anak-anak berani berbicara didepan umum kalau kita lihat, belum tentu ana-anak mau ngomong didepan orang banyak yang entah itu siapa, Anak-anak belajar mengingat dan menguungkapkan kembali
dari cerita yang disampaikan, mereka belajar menghapal, mengingat untuk diceritakan kembali

dan satu lagi...
anak-anak jadi rajin membaca... dan bisa mengambil makna dari cerita yang dibacanya....
dan semoga saja dengan membaca akan bisa membuat logika berpikir bagi anak-anak

No comments: